Halo #sahabatbgpjambi #sahabatgtk #sahabatkemdikbudristek
BGP Provinsi Jambi berkolaborasi dengan Dinas Pendidikan Provinsi/Kabupaten/Kota melaksanakan Lokakarya 6 Program Pendidikan Guru Penggerak Angkatan 8 di 3 Kabupaten/Kota/Provinsi Jambi (Tanjung Jabung Timur, Muaro Jambi dan Kerinci), salah satunya di Kabupaten Muara Jambi yang dilaksanakan pada tanggal 11 November 2023 dengan tema “Keberlanjutan Pengembangan Diri dan Sekolah”. bertempat di SMP Negeri 30 Kabupaten Muaro Jambi Provinsi Jambi, Kegiatan ini diikuti oleh 4 orang Pengajar Praktik (PP), dan 20 orang Calon Guru Penggerak (CGP), 2 orang panitia daerah, dan 3 orang petugas pendamping dari BGP Provinsi Jambi.
Kegiatan Lokakarya ini dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Muaro Jambi yang diwakili oleh Kabid GTK Bapak Adi, SH, MH,. Kegiatan Lokakarya ini berjalan dengan lancar sesuai agenda pembelajaran yang sudah disusun untuk mencapai tujuan pembelajaran.
Tujuan dari lokakarya ini untuk memberi pemahaman kepada calon guru penggerak terkait rencana pengembangan sekolah yang berdampak pada murid dan sesuai dengan kondisi/sumberdaya sekolah serta rencana penguatan kompetensi diri sebagai pemimpin pembelajaran untuk mendukung pengembangan sekolah. Kegiatan lokakarya ini dijalankan sesuai dengan agenda pembelajaran yang telah disusun untuk mencapai tujuan pembelajaran yang diterapkan di dalam kelas belajar..
Salam Guru Penggerak!
#GuruPenggerak
#PGPAngkatan8
#TergerakBergerakMenggerakkan
#KepemimpinanPembelajaran