Salam Guru Penggerak!
Halo #sahabatbgpjambi #sahabatgtk #sahabatkemdikbudristek
Lokakarya 1 Angkatan 9 Program Pendidikan Guru Penggerak (PGP) Balai Guru Penggerak Provinsi Jambi (BGP) telah dilaksanakan pada hari Sabtu, 16 September 2023 dari jam 07.30 WIB s/d selesai bertempat di SMA Negeri 4 Kabupaten Bungo dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bungo, Perwakilan dari Dinas Pendidikan 1 orang, Kepala Sekolah 47 orang, Pengawas Sekolah 5 orang, Panitia Daerah 2 orang, PP 9 orang dan CGP 47 orang.
Kegiatan Lokakarya ini dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bungo Bapak Masril, S.Sos, M.E. Adapun Tema yang diusung adalah Pengembangan Komunitas Praktisi
Tujuan Lokakarya adalah agar Peserta : Dapat menjelaskan hubungan mindset pemimpin pembelajaran di konteks sekolah, Dapat menjelaskan pentingnya dan manfaat komunitas praktisi baik untuk dirinya sendiri dan lingkungan belajar, Dapat menjelaskan konsep, filosofi dan prinsip komunitas praktisi sebagai bagian dari peran guru penggerak, Dapat mengidentifikasi dan memetakan komunitas praktisi yang sudah ada. Dan dapat mengaitkan komunitas praktisi yang sudah ada untuk mewujudkan filosofi, nilai dan peran Guru Penggerak
#Merdekabelajar
#PendidikanGuruPenggerak
#Lokakarya1Angkatan9
#TergerakBergerakMenggerakkan
#KepemimpinanPembelajaran